Langsung ke konten utama

Saya Menjadi Pemenang Lomba Blog Competition Pintu 2024 Season 2

 


Tanggal 4 Maret 2025 menjadi momen yang berkesan. Tepat pada hari ini, saya menerima kabar baik dari Pintu. Tulisan saya yang berjudul Review Pintu Pro Futures untuk Target Cuan Maksimal, berhasil peraih peringkat ke-2 dalam kategori artikel terbaik pada Pintu Blog Competition 2024 Season 2. 


Kompetisi yang berlangsung sejak 23 Desember 2024 hingga 23 Februari 2025, mengambil tema Maksimalkan Potensi Cuan dengan Trading di Pintu Pro Futures. Apakah sekarang ada keterkaitan antara crypto dan futures?


Sebagai aplikasi crypto terbaik di Indonesia, pada awal tahun 2025 Pintu telah memperluas jangkauan bagi trader untuk trading futures. Melalui fitur terbaru Pintu Pro Futures, pengguna aplikasi dapat sekaligus trading futures dan crypto. 


Banyak fitur menarik yang diluncurkan guna meraih cuan maksimal. Dengan memanfaatkan Pintu Pro Futures, terbuka lebar kesempatan untuk menargetkan keuntungan maksimal tahun ini.


Selain membahas tentang crypto dan futures, kompetisi ini menjadi media bagi para blogger untuk menyampaikan ide dan gagasan. Beragam pengalaman dan pengetahuan tentang trading serta investasi, dapat dibagikan melalui tulisan, foto, hingga ilustrasi. 


Siapa tahu dengan membaca tulisan-tulisan blogger, pemirsa memperoleh gagasan untuk ikut serta berinvestasi melalui aplikasi Pintu.


Bersama Pintu Pro Futures Raih Cuan Maksimal

Dalam artikel yang diikutsertakan pada lomba, saya membahas tentang fitur-fitur dalam Pintu Pro Futures. Jika futures konvensional berjangka waktu tertentu, maka Pintu Pro Futures bersifat perpetual yang tidak terikat kontrak masa berlaku. 


Dengan demikian, trader lebih fleksibel meraih cuan melalui fitur Long dan Short dalam jangka panjang. Dengan fitur ini, setiap pergerakan harga naik atau turun merupakan kesempatan untuk meraih cuan.


Jika trader tidak memiliki banyak waktu luang untuk memantau pasar, disediakan fitur Take Profit/Stop Loss (TP/SL). Trader dapat menetapkan maksimal atau minimal harga pasar yang diinginkan. Dengan TP/SL, maka akun akan otomatis terkunci jika angka sudah menunjukkan patokan harga. Jadi, risiko kerugian bisa diminimalisir.


Sementara untuk permodalan, jangan khawatir jika hanya memiliki dana terbatas. Melalui fitur leverage, trader dapat meningkatkan modal mulai dari 5x hingga 25x. Dengan menggunakan fitur ini, keuntungan akan berlipat jika harga meningkat. 


Tetapi, risiko kerugian juga sebanding dengan tingkat leverage. Namun, situasi tersebut dapat dipantau melalui fitur margin usage (MU). Dengan memanfaatkan MU, trader dapat menilai kinerja akunnya, sehingga bisa menghindari likuidasi.


Seperti crypto, trading menggunakan futures juga berisiko tinggi. Harga yang fluktuatif, tren pasar yang menanjak tinggi, atau sebaliknya berubah menukik tajam, kerap membuat perasaan jumpalitan. 


Akan tetapi, tantangan ini merupakan kesempatan para trader untuk membuktikan ketangguhannya. Bersama Pintu Pro Futures, target meraih cuan maksimal bukan lagi sekadar impian.




Kreativitas bersama Pintu Blog Competition 2024 Season 2

Kompetisi Season 2 ini merupakan kali kedua saya mengikuti Pintu Blog Competition. Pengalaman pertama mengikuti Pintu Blog Competition adalah Season 1, yang diselenggarakan pada 16 Juli – 30 September 2024. Saat itu, artikel saya gagal meraih salah satu posisi terbaik.


Tetapi, saya enggan menyerah dan berhenti berupaya. Setelah nama-nama pemenang diumumkan, saya langsung membaca dan mempelajari semua artikel mereka. Kemudian, saya membandingkan dan menganalisis kelemahan tulisan sendiri. Memang tidak mudah mengakui kekurangan, tapi terkadang kita perlu belajar dari kesalahan.


Ketika akhir Desember 2024 Pintu mengumumkan lomba blog berikutnya, saya tidak mau melewatkan kesempatan ini. Upaya terbaik segera dikerahkan untuk menulis karya berkualitas maksimal. Beragam riset dan draft tulisan mulai dikerjakan. Saya usahakan semaksimal mungkin. Bagaimanapun hasilnya kelak, karya optimal sudah diupayakan.


Syukurlah, ketika pengumuman keluar, tulisan tersebut berhasil meraih peringkat kedua pada kategori artikel terbaik. Rasanya senang sekali, seperti terbang ke langit biru. Upaya riset, mengolah data menjadi tulisan menarik, hingga menyelesaikan ilustrasi, sekarang telah memberikan hasil memuaskan.


Akhir kata, saya mengucapkan terima kasih pada Pintu yang telah menyelenggarakan kompetisi ini. Melalui Pintu Blog Competition Season 2, saya mampu menuturkan ide dan berkreasi melalui tulisan. Kiranya karya ini bermanfaat dan dapat meyakinkan pembaca agar berinvestasi dengan aplikasi Pintu, baik spot trading atau pun trading futures crypto.


Sukses selalu untuk Pintu. Ditunggu fitur-fitur terbaru selanjutnya untuk memaksimalkan cuan bagi para pengguna.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Prioritaskan Kesehatan Mata Sebagai Investasi Seumur Hidup

Kaca mata identik dengan orang tua dan kakek nenek lansia. Penglihatan yang mulai mengabur karena faktor usia ataupun penyakit, membuat para warga senior banyak yang bermata empat. Namun, apa jadinya kalau anak-anak sudah menggunakan kaca mata? Berkaca mata sejak usia 12 tahun, saya paham bagaimana risihnya dulu pertama kali memakai benda bening berbingkai ini. Saat masuk ke kelas, ada beragam tatapan dari teman-teman, mulai dari yang bingung, merasa kasihan, sampai yang meledek.  "Ih, seperti Betet!" Begitu gurauan seorang anak diiringi senyum geli. Hah, Betet? Sejak kapan ada burung Betet yang memakai kaca mata.  Cerita beginian cuma ada di kisah dongeng. Terlalu berlebihan. Candaannya diabaikan saja Waktu itu,  bukan perkara mudah menjadi penderita rabun jauh atau miopia. Apalagi di sekolah saya tidak banyak anak yang memakai kaca mata. Kalau kita beda sendiri, jadi kelihatan aneh.  Padahal, siapa juga yang mau terkena rabun jauh? Walaupun risih, keluhan mat...

Konservasi Hutan untuk Ekonomi Hijau bersama APRIL Group

Gerakan ekonomi hijau atau Green Ekonomy mulai disosialisaikan oleh United Nation Environment Program (UNEP) pada tahun 2008. Konsep ini menitikberatkan pada kegiatan ekonomi untuk kemajuan negara, dengan memperoleh keuntungan bersama antara produsen dan konsumen, tanpa merusak lingkungan. Salah satu lingkungan yang dipantau adalah hutan. Sebagai salah satu pabrik pulp dan kertas terbesar di dunia,  pengalaman APRIL Group , melalui anak perusahaannya PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) di Pangkalan Kerinci, Riau, Indonesia, dapat menjadi referensi untuk pelestarian lingkungan. Perusahaan tetap konsisten mengelola pabrik, tanpa mengabaikan alam, bahkan  melalui program APRIL2030 , ikut meningkatkan  kesejahtearaan masyarakat  dan turut mengurangi emisi karbon . Yuk, kita simak aktivitas ekonomi hijau bersama perusahaan ini. Ekonomi Hijau untuk Menjaga Keanekaragaman Hayati  Sumber : Pixabay  Konservasi Hutan untuk Mencegah Deforestasi Setiap tahun, perusah...

Ketika Konten Blog Menggeser Sistem Marketing Jadul

Dahulu kala ketika internet belum semasif sekarang, rumah sering didatangi Mbak-mbak atau Mas-mas  berpenampilan menarik. Dengan senyum menawan, mereka mengulurkan tangan menawarkan produk dari perusahaannya. "Maaf, mengganggu sebentar. Mari lihat dulu sampel produk kami dari perusahaan XYZ." Begitu mereka biasanya memperkenalkan diri. Mayoritas pemilik rumah langsung menggeleng sambil meneruskan aktivitasnya. Sebagian lagi acuh sembari mengalihkan perhatian. Ada juga yang masuk ke rumah dan menutup pintu. Respon para salesman tersebut pun beragam. Beberapa orang dengan sopan berlalu dari rumah, tapi ada pula yang gigih terus mendesak calon konsumen.  Walaupun upayanya nihil karena tetap dicuekin. Saat dulu masih kanak-kanak, saya pernah bertanya pada orang tua. Kenapa tidak membeli produk dari mereka? Kasihan sudah berjalan jauh, terpapar sengatan sinar matahari pula. Mereka pun sering diacuhkan orang, bahkan untuk salesgirl beresiko digodain pria iseng. Jawaban orang tua ...